Pemecahan Masalah Lapisan Aplikasi Jaringan LAN




Lapisan aplikasi adalah lapisan abstraksi yang menentukan bersama protokol dan antarmuka metode yang digunakan oleh host dalam jaringan komunikasi. Lapisan aplikasi abstraksi digunakan dalam kedua model standar jaringan komputer : the Internet Protocol Suite (TCP / IP) dan  Open Sistem Interkoneksi Model ( model OSI ).Meskipun kedua model menggunakan istilah yang sama untuk tingkat tertinggi lapisan masing-masing, definisi rinci dan tujuan yang berbeda. Dalam TCP / IP, lapisan aplikasi mengandung protokol komunikasi dan antarmuka metode yang digunakan dalam komunikasi proses-ke-proses di sebuah Internet Protocol (IP) jaringan komputer . (it, 2016)





1.     Masalah Umum  Application Layer
definisi lapisan aplikasi lebih sempit dalam lingkup. Model OSI mendefinisikan lapisan aplikasi sebagai antarmuka pengguna yang bertanggung jawab untuk menampilkan informasi yang diterima kepada pengguna. Sebaliknya, model Internet Protocol tidak perhatian itu sendiri dengan detail yang seperti itu. OSI juga secara eksplisit membedakan fungsi tambahan di bawah lapisan aplikasi, tapi di atas lapisan transport pada dua tingkat tambahan; yang lapisan sesi dan lapisan presentasi . OSI menetapkan pemisahan modular yang ketat dari fungsionalitas pada lapisan ini dan memberikan implementasi protokol untuk setiap lapisan. (wikipedia, 2016)


2.     TCP / IP Protocol related
merupakan gabungan dari protokol TCP (Transmission Control Protocol) dan IP (Internet Protocol) sebagai sekelompok protokol yang mengatur komunikasi data dalam proses tukar-menukar data dari satu komputer ke komputer lain di dalam jaringan internet yang akan memastikan pengiriman data sampai ke alamat yang dituju. Protokol ini tidaklah dapat berdiri sendiri, karena memang protokol ini berupa kumpulan protokol (protocol suite). Protokol ini juga merupakan protokol yang paling banyak digunakan saat ini, karena protokol ini mampu bekerja dan diterapkan pada lintas perangkat lunak dalam berbagai sistem operasi Istilah yang diberikan kepada perangkat lunak ini adalah TCP/IP stack. (wikipedia, Suit_protokol_internet, 2016)

3.     DHCP
Dynamic Host Configuration Protocol adalah protokol yang berbasis arsitektur client/server yang dipakai untuk memudahkan pengalokasian alamat IP dalam satu jaringan. Sebuah jaringan lokal yang tidak menggunakan DHCP harus memberikan alamat IP kepada semua komputer secara manual. Jika DHCP dipasang di jaringan lokal, maka semua komputer yang tersambung di jaringan akan mendapatkan alamat IP secara otomatis dari server DHCP. Selain alamat IP, banyak parameter jaringan yang dapat diberikan oleh DHCP, seperti default gateway dan DNS server. (wikipedia, Protokol_Konfigurasi_Hos_Dinamik, 2016)


4.     File Transfer Protocol (FTP)
FTP merupakan salah satu protokol Internet yang paling awal dikembangkan, dan masih digunakan hingga saat ini untuk melakukan pengunduhan (download) dan penggugahan (upload) berkas-berkas komputer antara klien FTP dan server FTP. Sebuah Klien FTP merupakan aplikasi yang dapat mengeluarkan perintah-perintah FTP ke sebuah server FTP, sementara server FTP adalah sebuah Windows Service atau daemon yang berjalan di atas sebuah komputer yang merespons perintah-perintah dari sebuah klien FTP. Perintah-perintah FTP dapat digunakan untuk mengubah direktori, mengubah modus pengiriman antara biner dan ASCII, menggugah berkas komputer ke server FTP, serta mengunduh berkas dari server FTP. (wikipedia, Protokol_Transfer_Berkas, 2014)


5.     NFS
NFS merupakan sebuah sistem berkas terdistribusi yang dikembangkan oleh Sun Microsystems Inc. pada awal dekade 1980-an yang menjadi standar de facto dalam urusan sistem berkas terdistribusi. NFS didesain sedemikian rupa untuk mengizinkan pengeksporan sistem berkas terhadap jaringan yang heterogen (yang terdiri dari sistem-sistem operasi yang berbeda dan platform yang juga berbeda). Teknologi NFS ini dilisensikan kepada lebih dari 200 vendor komputer dan jaringan, dan telah dibuat implementasinya pada banyak platform dan sistem operasi, termasuk di antaranya adalah UNIX, GNU/Linux, Microsoft Windows, dan lingkungan mainframe. NFS dapat mengizinkan klien-klien untuk menemukan dan mengakses berkas yang disimpan di dalam server jaringan jarak jauh. Memang, desain awal spesifikasi NFS dikhususkan untuk penggunaan dalam jaringan lokal (LAN)  (wikipedia, Sistem_berkas_jaringan, 2013)


6.     Hypertext Transfer Protokol (HTTP)
Sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hipermedia. Penggunaannya banyak pada pengambilan sumber daya yang saling terhubung dengan tautan, yang disebut dengan dokumen hiperteks, yang kemudian membentuk World Wide Web pada tahun 1990 oleh fisikawan Inggris, Tim Berners-Lee. Hingga kini, ada dua versi mayor dari protokol HTTP, yakni HTTP/1.0 yang menggunakan koneksi terpisah untuk setiap dokumen, dan HTTP/1.1 yang dapat menggunakan koneksi yang sama untuk melakukan transaksi. Dengan demikian, HTTP/1.1 bisa lebih cepat karena memang tidak perlu membuang waktu untuk pembuatan koneksi berulang-ulang.
Pengembangan standar HTTP telah dilaksanakan oleh Konsorsium World Wide Web (World Wide Web Consortium/W3C) dan juga Internet Engineering Task Force (IETF), yang berujung pada publikasi beberapa dokumen Request for Comments (RFC), dan yang paling banyak dirujuk adalah RFC 2616 (yang dipublikasikan pada bulan Juni 1999), yang mendefinisikan HTTP/1.1. (wikipedia, Protokol_Transfer_Hiperteks, 2016)




Daftar Pustaka

it, D. (2016, Januari 16). application-layer-jaringan-komputer. Retrieved September 14, 2016, from Dosen it.com: http://dosenit.com/jaringan-komputer/teknologi-jaringan/application-layer-jaringan-komputer
wikipedia. (2013, agustus 13). Sistem_berkas_jaringan. Retrieved September 14, 2016, from wikipedia: https://id.wikipedia.org/wiki/Sistem_berkas_jaringan
wikipedia. (2014, Oktober 30). Protokol_Transfer_Berkas. Retrieved September 14, 2016, from wikipedia: https://id.wikipedia.org/wiki/Protokol_Transfer_Berkas
wikipedia. (2016, Agustus 12). aplication Layer. Retrieved September 14, 2016, from wikipedia: https://en.wikipedia.org/wiki/Application_layer
wikipedia. (2016, Septeber 02). Protokol_Konfigurasi_Hos_Dinamik. Retrieved September 14, 2016, from wikipedia: https://id.wikipedia.org/wiki/Protokol_Konfigurasi_Hos_Dinamik
wikipedia. (2016, Juli 28). Protokol_Transfer_Hiperteks. Retrieved September 14, 2016, from wikipedia: https://id.wikipedia.org/wiki/Protokol_Transfer_Hiperteks
wikipedia. (2016, Mei 05). Suit_protokol_internet. Retrieved September 14, 2016, from wikipedia: https://id.wikipedia.org/wiki/Suit_protokol_internet









Silahkan Download Artikel DISINI





BIOGRAFI
Nama          : Ahmad Faisal S.N
Tgl Lahir     : 06 Mei 1999

Moto           : No Lesson No Life

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »